Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Rekomendasi Aplikasi Trading Forex Untuk Pemula Termudah

Apakah anda tahu jika terdapat banyak peluang dan juga potensi keuntungan di pasar forex yang dapat anda raih. Terlebih lagi jika anda mengetahui aplikasi trading forex untuk pemula yang mudah dipahami.

Sebab saat ini ada banyak sekali aplikasi trading yang bisa digunakan oleh para trader. Sehingga dari banyaknya aplikasi trading forex, anda sebagai pelaku trading atau juga dikenal sebagai trader harus bisa memilih mana yang kira-kira terbaik dan layak untuk dicoba.

Aplikasi Forex sendiri juga merupakan aplikasi mobile yang memungkinkan trader melakukan aktivitas trading atau mendapatkan informasi yang dapat membantu anda agar bisa lebih cermat dalam membuat keputusan, misalnya seperti jual beli pada pair forex tertentu.

Lewat aplikasi forex, biasanya anda juga akan memperoleh kemudahan saat ingin membaca pergerakan harga dan juga peluna profit yang dapat anda raih dengan cepat dan real time.

Dengan keberadaan dari aplikasi trading forex, anda tidak harus selalu memantau, menganalisis dan juga menentukan dimana anda harus membuka posisi untuk bisa mendapatkan profit dari trading forex. Oleh sebab itu tidak heran, apabila aplikasi trading forex sekarang ini menjadi teman akrab untuk para trader sehingga menjadi salah satu faktor pendukung untuk mendapatkan peluang pada pasar forex.

Baca juga: Trading Forex Autopilot: Kelebihan, Kekurangan, dan Cara Kerjanya

Rekomendasi Aplikasi Trading Forex Untuk Pemula Terbaik

Walaupun ada banyak sekali aplikasi yang tersedia di play store, tentu saja tidak semuanya mempunyai fitur yang dapat diandalkan untuk melakukan aktivitas trading. Aplikasi trading forex yang tersedia di playstore maupun app store secara dasar dibagi menjadi dua pilihan yakni trading broker forex dan juga aplikasi non broker.

Aplikasi trading broker forex sendiri merupakan aplikasi yang disediakan oleh pihak broker maupun perusahaan pialang untuk bisa membantu dan juga memaksimalkan performa trading dari setiap nasabah.

Metatrader 4

Rekomendasi aplikasi trading forex untuk pemula termudah yang pertama adlaah Metatrader 4. Metatrader 4 atau lebih dikenal dengan nama MT4 merupakan aplikasi atau platform trading forex yang paling banyak digunakan, bahkan aplikasi ini tergolong sebagai salah satu aplikasi trading forex terbaik di tahun 2021.

MT4 sendiri dikembangkan oleh perusahaan Metaquotes Software Corps dan dirilis di tahun 2005. MT4 bukan hanya tersedia di laptop dan juga komputer saja, namun aplikasi ini juga tersedia di dalam versi mobile entah itu di android maupun iOS.

Di dalam aplikasi trading MT4 sendiri, para trader dapat mengikuti pergerakan harga, mengeksekusi order dalam aplikasi, melakukan analisis.

Para trader juga dapat membuat sendiri seperti apa sistem trading otomatis dengan menggunakan bahasa pemrograman MQL4. Keunggulan inilah yang membuat aplikasi MT4 ini menjadi salah satu aplikasi trading terbaik di Indonesia.

ThinkTrader

Selanjutnya ada juga aplikasi trading forex Think Trader. Sebelum berganti nama, dulunya aplikasi ini dikenal dengan nama trade Interceptor. Untuk anda yang mungkin sedang mencari atau ingin mencoba aplikasi trading yang mempunyai alat analisis dan juga trading forex yang canggih, namun masih bisa digunakan untuk pemula, maka aplikasi Think Trader adalah jawabannya.

Setelah dibeli oleh ThinkMarkets, aplikasi ini kemudian mengalami rebranding menjadi Think Trader di tahun 2017. Sejak pertama kali diluncurkan, aplikasi ini langsung menambah berbagai macam fitur seperti trading forex, mata uang kripto, saham dan juga komoditas.
Anda juga dapat mengakses alat analisis teknikal dan juga live chart di sebagian besar dari pair forex, mata uang kripto, logam mulia dan lebih dari 1000 saham lewat aplikasi ini.

Selain itu, aplikasi ini juga memiliki fitur penutupan dan juga pembukaan posisi dengan hanya sekali klik saja sehingga anda sebagai trader dapat menutup semua posisi dan semua posisi juga dapat berjalan hanya dengan menggunakan 1 klik saja.

FXTM

Selanjutnya ada juga aplikasi trading forex untuk pemula bernama FXTM. Dimana aplikasi ini sudah digunakan oleh lebih dari 180 negara di seluruh dunia dan menjadi aplikasi yang dikembangkan oleh broker FXTM. Yang menarik dari aplikasi ini adalah dirancang untuk trader berpengalaman maupun trader pemula, sehingga bisa dibilang aplikasi ini cocok digunakan oleh berbagai macam kalangan.

Dengan tampilan informasi di halaman aplikasi FXTM yang juga dirancang agar mudah dipahami serta bisa menyajikan balance, profit, margin dan informasi menarik lainnya. Untuk melengkapi kemudahan tersebut, terdapat juga fitur one click execution yang bisa meningkatkan efisiensi terhadap trader yang mungkin membutuhkan kecepatan dalam mengeksekusi transaksi.

Agrodana Future News

Terakhir, anda juga bisa menggunakan Agrodana Future News yang memang dibuat untuk menjadi aplikasi trading forex untuk pemula termudah dan terbaik. Dengan menggunakan aplikasi ini, anda bisa memantau semua data perdagangan yang terjadi setiap harinya secara real time.

Selain itu, di sisi lain aplikasi forex yang satu ini juga menampilkan ui yang sangat sederhana sehingga sangat mudah untuk diakses dan juga dipahami oleh para trader pemula.

Saat ini sendiri sudah ada lebih dari 5000 orang yang mengunduh aplikasi Agrodana Future News di Play Store. Dengan diunduh lebih dari 5000 orang tentu saja sudah membuktikan seperti apa kualitas dari aplikasi trading forex ini.

Nah itulah beberapa rekomendasi daftar aplikasi trading forex untuk pemula termudah, semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk anda yang sedang membutuhkan rekomendasi aplikasi trading terbaik.

Posting Komentar untuk "Rekomendasi Aplikasi Trading Forex Untuk Pemula Termudah"